LOMBA POSTER JAMU UNTUK SEHAT

19. August 2011 - 13:15 sugeng

Jamu merupakan obat tradisional Indonesia yang dipakai sejak dahulu dan sudah terbukti khasiatnya. Sebanyak 55,3% penduduk Indonesia menggunakan jamu untuk memelihara kesehatannya. Oleh karena itu, untuk mewujudkan jamu sebagai brand Indonesia sebagaimana amanat Presiden RI tahun 2008 serta menyukseskan Indonesia sebagai Ketua ASEAN periode 2011, Kementrian Kesehatan RI mengadakan Lomba Pembuatan Poster untuk masyarakat umum. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengajak masyarakat berkontribusi pada pencitraan jamu melalui pengembangan ide kreatif dalam bentuk karya poster.

Ketentuan Lomba

  1. Lomba dibuka untuk masyarakat umum yang memiliki kemampuan untuk membuat poster berusia 15 - 24 tahun.
  2. Desain poster dapat dibuat dengan :
  • gambar manual tangan.
  • gambar grafis (menggambar dengan bantuan software grafis, seperti Adobe Photoshop/Ilustrator/Freehand).
  • fotografi atau gabungan dari ketiganya.
  1. Ukuran poster adalah A3 (42 x 29,7cm) portrait (berdiri)
  2. Berkas harus sudah diterima panitia paling lambat dengan stempel pos terakhir tanggal 12 September 2011 dan tidak dikembalikan.
  3. Pengumuman pemenang akan dilaksanakan 30 September 2011 melalui situs :

www.depkes.go.id;

www.promosikesehatan.com;

www.puspa-swara.com

informasi selengkapnya dapat dilihat di www.puspa-swara.com