Lomba Desain Motif Batik Mahasiswa

bam's picture
21. June 2011 - 15:26 bam

Batik merupakan salah satu hasil karya bangsa Indonesia yang sampai saat ini banyak dikagumi oleh berbagai bangsa. Batik merupakan produk budaya Indonesia yang sangat unik dan merupakan kekayaan budaya yang harus dilestarikan dan dibudidayakan. Salah satu cara untuk mewujudkannya adalah dengan lebih mengenalkan batik kepada generasi muda yang menjadi sasaran dalam kegiatan lomba desain motif batik. Sasaran lebih difokuskan kepada akademisi, yang mempunyai peluang menuangkan ide-ide kreatifnya sehingga dapat memperkaya nuansa batik daerah menjadi suatu karya yang lebih mudah diterima oleh kawula muda.

Tujuan

  • Menggali ide kreatif dari mahasiswa dalam merancang motif batik.
  • Meningkatkan kecintaan dan kepedulian mahasiswa terhadap pelestarian budaya batik.
  • Meningkatkan promosi batik khususnya batik bernuasa kearifan lokal yang semakin luas dikenal, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Tema

"BATIK NUSANTARA WARISAN BUDAYA INDONESIA UNTUK DUNIA "

info lebih lanjut : http://dikti.kemdiknas.go.id/index.php?option=com_content&view=article&i...